Hadiri Kunjungan Pangdam V/Brw di Yon Armed 8/105 Tarik Jember, Dandim 0824/Jember Perintahkan Anggotanya Ikut Pedomani Arahan Pangdam

    Hadiri Kunjungan Pangdam V/Brw di Yon Armed 8/105 Tarik Jember, Dandim 0824/Jember Perintahkan Anggotanya Ikut Pedomani Arahan Pangdam

    JEMBER – Usaii menutup Program Study Pendidikan Pertama (Prodi Dikma) Binatara 2024 di Masecaba Rindam V/Brw, Pangdam V/Brw Mayjen TNI Rafael Granada Baay melanjutkan kegiatan dinasnya melakukan Kunjungan Kerja di Mayon Armed 8/105 Tarik Jember.

    Kedatangan Pangdam V/Brw Mayjen TNI Rafael Granada Baay didampingi istri Ny. Lisa Rafael Granada Baay para asisten, Danrem 083/Bdj Kolonel Jamaludin disambut oleh Danyon Armed 8/105 Tarik  Letkol Arm Indra Andriansyah bersama Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso masing-masing bersama istri.

    Serta sambutan Jajar Kehormatan Piket Mayonarmed 8/105 Tarik, dan barisan perwira dan anggota dengan iringan Dumband cilik TK Kartika Yon Armed 8/105 Tarik.

    Dalam arahannya kepada anggota, Pangdam V/Brw menyampaikan bangga kepada Prajurit Yon Armed 8/105 Tarik yang penuuh semangat menunjukkan kesiapan mental kalian dalam menjalankan tugas.

    Kedatangan saya ke Yonarmed 8/105 Tarik ini tentunya dalam melihat langsung kondisi anggota beserta istri, kemudian memperkenalkan diri saya sebagai pejabat Pangdam V/Brw yang baru dilantik beberapa minggu yang lalu.

    Lebih lanjut pangdam V/Brw menyampaikan diantaranya, diera  modern seperti sekarang ini, komunikasi berkembang sangat signifikan, adanya internet, Handphone yang mampu melakukan komunikasi dengan kecepatan tinggi, dengan berbagai aprlikasi didalamnya, dapat menjadi pembimbing kita kearah positif dan negative.

    Dengan kondisi tersebut anggota agar bijak dalam menggunakan media sosial, hindari judi online, pinjaman online, penipuan online dan lain-lainnya, sengaja aplikasi tersebut diciptakan untuk keuntungan seseorang atau kelompok tertentu, untuk menjebak kita semua agar tertarik dan mengikutinya.

    Selanjutnya terkait dengan Pemilu 2024, Pangdam V/Brw menekankan bahwa keberadaan TNI dalam Pemilu 2024 adalah Netral, jelas kita TNI tidak boleh berpihak kepada siapapun dan partai apapun kontestasi Pemilu 2024, TNI harus Netral.

    Kemudian Persit KCK selaku istri prajurit, memiliki hak pilih dan memang tidak wajib menjalankan netralitas TNI, Persit KCK dan keluarga lainnya memiliki hak pilih ya wajib menggunakan hak pilihnya, meskipun tidak diwajibkan mempedomani buku Netralitas TNI, namun sebagai istri Prajurit TNI, hendaknya menjaga marwah netralitas suami.

    Sehingga sebagai istri TNI hendaknya tidak mengumbar hal-hal yang menciderai Netralitas TNI yang harus disandang oleh suaminya, tidak boleh ikut menyikapi, menanggapi media sosial yang bernada memihak calon ataupun partai peserta kontestasi Pemilu 2024 dan lain-lainnya, ikut jaga netralitas TNI yang harus dipatuhi suaminya. Tegas Pangdam V/Brw.

    Setelah menijau markas, Mengecek Gelar pasukan dan peralatan, memberikan arahan kepada anggota, Pangdam V/Brw bersama rombongan dan tamu undangan melaksanakan ishoma sejenak selanjutnya mengunjungi Mayonif 527/BY Lumajang.

    Menyikapi kegiatan tersebut Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso tentunya menyampaikan selamat kepada Yoarmed 8/105 Tarik Jember yang telah menerima kunjungan Kerja Pangdam V/Brw.

    Beberapa fokus pengarahan pangdam V/Brw diantaranya kebijakan Panglima TNI bahwa TNI PRIMA, Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptip, bijak dan bermedsos dan terkait netralitas TNI, hal ini tidak hanya menjadi konsumsi personel Yon Armed 8/105 Tarik saja, namun harus menjadi pedoman bagi Prajurit Kodam V/Brw, termasuk Prajurit Kodim 0824/Jember, anggota saja agar memperhatikan dan ikut melaksnakan apa yang menjadi arahan Pangdam V/Brw tersebut. Pungkas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0824/Jember Hadiri Penutupan Prodi...

    Artikel Berikutnya

    Personel Koramil 0824/22 Balung Pembina...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Muspika Jajaran Bersama Unsur Pengamanan Pilkada, Patroli Gabungan Keliling TPS Diwilayah, Jelang Pemungutan Suara
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Kasdim 0824/Jember Ambil Apel Siaga Kodim, Antisipasi Perkembangan Situasi Wilayah
    Jelang Nataru Pusziad Gelar Latihan Terpadu Bahaya Bahan Peledak & Nuklir Biologi Kimia Bersama Bandara Internasional Soekarno-Hatta
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Rakor Pimpinan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan  Bersama Tim Desk Koordinasi Pilkada Serentak Kemenkopolkam

    Tags